Peranan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dalam Membentuk Karakter Kepemimpinan

Authors

  • Putu Della Prashanti Fentarani Universitas Pendidikan Ganesha, Indonesia
  • I Wayan Kertih Universitas Pendidikan Ganesha, Indonesia
  • Ni Nyoman Asri Sidaryanti Universitas Pendidikan Ganesha, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.7241

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dalam membentuk karakter kepemimpinan siswa di sekolah. Adapun tujuan spesifik penelitian ini meliputi: (1) mengidentifikasi kegiatan OSIS; (2) memahami proses internalisasi karakter kepemimpinan siswa melalui kegiatan OSIS; (3) mengkaji upaya dan strategi yang diterapkan oleh pengurus OSIS dalam membentuk karakter kepemimpinan siswa; serta (4) mengidentifikasi hambatan dan tantangan yang dihadapi pengurus OSIS dalam menjalankan peran tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi yang dilakukan di SMA Negeri 1 Seririt. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) OSIS SMA Negeri 1 Seririt aktif menyelenggarakan berbagai kegiatan, baik yang termasuk dalam program kerja maupun di luar program kerja; (2) proses pembentukan karakter kepemimpinan siswa telah diinternalisasikan melalui berbagai kegiatan OSIS, seperti Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS), Pelatihan Baris-Berbaris (PBB), serta pelatihan bagi calon pengurus OSIS; (3) strategi yang diterapkan OSIS dalam membentuk karakter kepemimpinan siswa mencakup pemberian pengalaman kepemimpinan praktis, pelatihan kepemimpinan, mentoring, pengembangan soft skills, kegiatan sosial, serta tanggung jawab dalam organisasi; (4) kendala dalam membentuk karakter kepemimpinan siswa melalui OSIS meliputi kurangnya partisipasi aktif dari siswa serta kesulitan dalam menyeimbangkan kegiatan organisasi dengan akademik.

Published

2025-02-11

How to Cite

Fentarani, P. D. P. ., Kertih, I. W. ., & Sidaryanti, N. N. A. . (2025). Peranan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dalam Membentuk Karakter Kepemimpinan. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(2), 2243-2248. https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.7241