Inovasi Pelayanan Publik Berbasis Elektronik: Analisis Aplikasi Whatsapp untuk Kebutuhan Informasi dan Pelayanan Online di Sebuah Desa di Kabupaten Sumedang pada Tahun 2021
DOI:
https://doi.org/10.54371/jiip.v6i10.3107Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis permasalahan dalam penggunaan inovasi pelayanan publik berbasis elektronik menggunakan aplikasi WAKEPO di Desa Hegarmanah, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode ini digunakan untuk memaparkan informasi dan data secara deskriptif. Data diperoleh melalui studi lapangan, studi pustaka, observasi, wawancara, dan pengumpulan dokumen. Karakteristik inovasi yang akan dianalisis meliputi keunggulan relatif, kesesuaian, kerumitan, kemungkinan untuk dicoba, serta kemudahan untuk diamati. Hasil penelitian diharapkan dapat mengidentifikasi permasalahan dalam penerapan inovasi WAKEPO di Desa Hegarmanah. Salah satu permasalahan yang diangkat adalah kerumitan fitur aplikasi tersebut, terutama dalam hal pelayanan untuk desa. Selain itu, juga akan diperhatikan karakteristik kemudahan diamati, di mana masyarakat masih belum merasakan manfaat yang diperoleh dari inovasi WAKEPO karena kurangnya kesadaran dan pengetahuan mengenai layanan tersebut. Dengan mempertimbangkan karakteristik inovasi yang dikemukakan oleh Rogers (2003), penelitian ini akan mengevaluasi ketersediaan lima karakteristik tersebut pada inovasi WAKEPO serta upaya pemerintah Desa Hegarmanah dalam menerapkan inovasi ini sebagai alternatif layanan bagi masyarakat. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang penggunaan inovasi pelayanan publik berbasis elektronik di tingkat desa.